KIPRAH.CO.ID– Kinerja Pemerintah Pekon Sukabaru, Kecamatan Way Krui, Kabupaten Pesisir Barat Lampung patut untuk ditiru.
Salah satu yang patut ditiru adalah kegiatan bersih-bersih lingkungan. Dimana kegiatan tersebut untuk menjaga kebersihan serta menjaga kesehatan warga pekon setempat.
“Kami mengajak masyarakat untuk gotong-royong membersihkan lingkungan termasuk membersihkan tempat tinggal,” ujar Peratin Sukabaru Mirza Iskandar kepada wartawan, Senin 9/1/2023.
Tujuannya tak lain kata dia untuk kebersihan serta mencegah datangnya penyakit, khususnya DBD, kata Peratin.
Pantauan wartawan selain warga setempat, ikut serta gotong royong itu Camat Way Krui dan stafnya, pegawai Puskesmas Way Krui, Babinsa, LHP dan mahasiswa Unila yang tengah mengikuti KKN di pekon Sukabaru. (Gus)