Tak Berkategori  

Destinasi Wisata Tubaba Ditutup, Ini Batas Waktunya

KIPRAH.CO.ID– Destinasi Wisata yang di kelola oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Tulangbawang Barat dilakukan penutupan mengingat sedang masa pandemi COVID-19.

Penutupan tersebut berdasarkan surat pemberitahuan dan himbauan bagi pengelola Obyek Wisata dan pelaku usaha pariwisata di kabupaten Tulangbawang Barat agar dapat mematuhi peraturan pemerintah.

Hal itu disampaikan Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Tulangbawang Barat, Mansur Yusup berdasarkan surat edaran Bupati Tulang Bawang Barat Nomor 044.2/174/1.02/TUBABA/2021. Tanggal 04 Mei 2021 dan hasil rapat tentang PPKM tanggal 29 April 2021.

“Untuk Destinasi Pariwisata yang dikelola oleh pemerintah Daerah agar dilakukan penutupan sementara pada tanggal 11 s/d 16 Mei 2021, untuk mencegah penyebaran pirus covid-19,” jelasnya, Kamis (6/5/2021).

Lanjutnya, diriya mengimbau kepada pengelola destinasi wisata yang dikelola pihak perorangan atau swasta yang tetap buka/beroperasi tetap dapat mengikuti perotokol kesehatan dan dapat membatasi pengunjung jangan melebihi kapasitas.

“Saya berharap juga kepada pengelola tempat wisata yang tetap buka untuk dapat mematuhi perotokol kesehatan dan agar bisa memberi pembatasan untuk pengunjung agar dapat menghindari kerumunan”.paparnya

Tambahnya untuk pengelola tempat wisata agar dapat berkordinasi terlebih dahulu dengan Camat/Posko PPKM setempat dan tetap memperhatikan protokol kesehatan yang ketat.

“Untuk pengelola wisata swasta yang tetap buka sebaiknya mereka berkomunikasi terlebih dahulu kepada tim gugus tugas covid-19,” tegasnya.

Dirinya berharap kepada para wisatawan baik dari Daerah kabupaten Tulangbawang Barat maupun dari luar Daerah agar mematuhi semua yang menjadi ketetapan pemerintah.

“Melalui surat himbauan ini saya berharap kepada wisatawan yang mau berkunjung untuk bersabar sampai tanggal yang telah di tetapkan, sampai di buka kembali Destinasi wisata yang di kelola oleh pemerintah Daerah untuk umum,” pungkasnya. (Heri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *