Tak Berkategori  

Inspektorat Tubaba Bakal Audit Proyek Gedung PAUD yang Dibiayai DD Tiyuh Mulyo Sari

KIPRAH.CO.ID– Inspektorat Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) dalam waktu dekat akan menurunkan tim investigasi untuk melakukan penelusuran atas dugaan Sujono Kepalo Tiyuh Mulyo Sari, Kecamatan Batu Putih yang terindikasi melakukan mark-up anggaran pembangunan gedung PAUD yang didanai Dana-Desa (DD) Tahun 2021.

Selain melakukan investigasi terkait persoalan mark-up anggran terhadap pembangunan gedung PAUD yang tidak melibatkan TPK yang hanya ber-ukuran 10,5 meter x 16 meter yang menelan anggaran sebesar Rp349.742.500,-Inspektorat Tubaba juga berjanji akan melakukan kroscek seluruh kegiatan Dana-Desa (DD) Tiyuh Mulyo Sari.

Menurut Inspektur Kabupaten Tubaba, Perana Putera, Rabu (25/8/2021) mengatakan Inspektorat dalam waktu dekat segera akan menurunkan tim investigasi guna melakukan kroscek dan pengambilan dokumentasi foto di lokasi fisik pembangunan gedung PAUD dan seluruh kegiatan Dana-Desa (DD) Tahun 2021 yang sudah dilaksanakan Pemerintah Tiyuh Mulyo Sari.

Kemudian, kata Perana, tujuan dilakukannya investigasi di lapangan untuk mengetahui langsung titik persoalan pembangunan gedung PAUD ataupun TPK yang tidak difungsikan dalam kegiatan tersebut oleh pemerintah tiyuh namun terlebih dahulu akan dikonfirmasi terdahulu.

Selanjutnya, dari hasil investigasi tersebut nantinya pihak Inspektorat akan melakukan upaya pemangilan melalui surat kedinasan terhadap Kepalo Tiyuh Sujono dan pihak terkait lainnya untuk dimintai keterangan serta dilakukan audit semua kegiatan fisik ataupun non fisiknya,” pungkasnya. (Tim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *