Tes Socrative Calon Panwascam di Pesisir Barat, 19 Peserta Tidak Hadir

KIPRAH.CO.ID– Hari kedua tes socrative calon Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) se-Kabupaten Pesisir Barat, dimulai pada pukul 08.00 WIB dan selesai pukul 14.00 WIB.

“Hari ini sesi satu dimulai pukul 08.00 hingga pukul 09.30, lanjut sesi dua jam 10.00 hingga pukul 11.30 dan sesi tiga nya dari pukul 12.30 hingga pukul 14.00,” ujar Ketua Bawaslu Kabupaten Pesisir Barat, Irwansyah, Sabtu (15/10/2022).

Menurutnya, pelaksanaan dibuat sama dengan hari pertama yaitu 40 peserta pada setiap sesi, dengan waktu tes 90 menit. “Dari hari pertama, total 40 peserta pada tiap sesi, tapi yang hadir tidak 100 persen, hari pertama ada 7 peserta yang tidak hadir, dan di hari kedua sebanyak 12 peserta yang tidak mengikuti tes socrative,” tambah Irwansyah.

Adapun rinciannya sebagai beikut; peserta yang tidak hadir per kecamatan, Karya Penggawa 1 orang, Pesisir Utara 2 orang, Way Krui 1 orang, Lemong 3 orang, Pesisir Tengah 4 orang, Pesisir Selatan 5 orang, Ngambur 1 orang, Bangkunat 2 orang. Total 19 orang.

Terkait pengumuman nilai hasil akhir seluruh peserta tes socrative, akan diumumkan pada Senin 17 Oktober 2022. “Hari ini (Sabtu, red) Alhamdulillah cuacanya cerah, sehingga peserta tes bisa hadir sesuai jadwal yang telah ditentukan. Masalah kesiapan alat, baik komputer maupun sinyal alhamdulillah berjalan dengan lancar,” jelas Irwansyah. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *