Tak Berkategori  

DPD KWRI Lampung Maraton Bahas Program Kerja

KIPRAH.CO.ID– Pasca ditetapkan sebagai Ketua DPD Komite Wartawan Reformasi Indonesia (KWRI) Provinsi Lampung, Munzir mengadakan rapat perdana bersama pengurus dan anggota, dilanjutkan dengan maraton membahas sejumlah program kerja.

Pertemuan tersebut berlangsung di Sekretariat Sementara DPD KWRI Lampung, Jalan Melawai, Blok L, No 05, Kemiling, Bandarlampung, Rabu (26/6/2019).

Ketua DPD KWRI Provinsi Lampung, Munzir menekankan agar seluruh pengurus dan anggota menjaga kekompakan, menjalin kerjasama, serta saling koordinasi.

“Saya tidak akan bisa memajukan organisasi pers ini, tanpa peran serta pengurus dan anggota. Untuk itu, perlu koordinasi dan kerjasama semua bidang,” tuturnya.

Pemimpin Redaksi Harian Lampung One itu mengungkapkan, meskipun DPD KWRI Provinsi Lampung mengedepan azas manajemen kekeluargaan, namun tetap dalam koridor AD ART organisasi.

Lebih lanjut, Munzir menekankan kepada seluruh pengurus dan anggota DPC KWRI se-Provinsi Lampung, agar bergerak cepat untuk melaksanakan Rapat Kerja Cabang (Rakercab). “Dengan begitu, mudah-mudahan struktur kerja KWRI betul-betul bisa berjalan maksimal,” terangnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *