KIPRAH.CO.ID.Kaur Bengkulu– Desa Awat Mata Kecamatan Semidang Gumai mendapatkan pembinaan Pengurus PKK Kabupaten Kaur, Jumat (07/06/2024).
Dalam sambutannya Kepala Desa Awat Mata, Tasmin Hadman. Mengajak dan menghimbau kepada tim PKK Desa. Harus benar benar mempelajari apa makna dan tujuan 10 program pokok PKK, yang di sampaikan tim PKK dari kabupaten. Kata dia.
Sementara tim penggerak PKK Kabupaten Kaur di wakili oleh Herti Sasmita, dalam sambutannya. Mari ” Kata dia ” kita mengimplementasikan apa yang ada dalam 10 program pokok PKK. Diantaranya pembuatan Apotek Hidup” di linkungan rumah masing masing. Dengan memanfaatkan ruang kosong di pekarangan tempat tinggal kita.
Selain dari itu imbuh dia” penyeragaman pagar depan rumah juga penting. Bukan saja berfungsi sebagai pelindung dari gangguan unggas dan ternak liar, tapi juga dapat menambah nilai estetika hingga rumah terlihat rapi juga mempercantik dan memperindah lingkungan Desa.
Acara pembinaan ini di buka oleh Camat Semidang Gumai Yunardi dan dihadiri oleh segenap Tim Penggerak (TP PKK) Desa Awat Mata serta segenap unsur undangan dari pihak terkait dalam lingkungan Pemda Kaur.
Red abun/jlang