Operasi Cempaka Krakatau 2023, Polsek Pesisir Tengah Amankan Puluhan Botol Miras

KIPRAH.CO.ID– Kepolisian Sektor (Polsek) Pesisir Tengah menggelar operasi Cempaka Krakatau 2023 di wilayah hukum Polsek, Polres Pesisir Barat, sekira pukul 14.00 Wib, Minggu (19/3/2023).

Kapolsek Pesisir Tengah, Kompol Zaini Dahlan, S.H, M.H mengaku, operasi Cempaka Krakatau 2023 bertujuan untuk penegakan hukum terhadap segala bentuk Penyakit Masyarakat (Pekat) di wilayah hukum Polsek Pesisir Tengah.

Sasaran operasi kata Kapolsek, me-razia sejumlah toko atau warung yang diduga menjual minuman keras (miras) di wilayah hukum Polsek Pesisir Tengah.
Adapun warung yang di razia yakni warung milik H (39) dan B (33), kedua warung tersebut beralamat di Kp.Koala Kelurahan Pasar Kota, Kecamatan Pesisir Tengah, Kabupaten Pesisir Barat.

Hasilnya di warung H ditemukan barang bukti berupa lima botol Sampoerna, tiga botol whiskey mansion house, enam botol besar vigur, delapan botol kecil vigur dan enam anggur ginseng.

Di warung B ditemukan barang bukti berupa tiga botol besar anggur merah, dua botol kecil anggur putih, dua botol kecil anggur merah, dua botol mix max vodka. Selanjutnya barang bukti tersebut dibawa dan diamankan di mako Polsek Pesisir Tengah.

Turut mendampingi Kapolsek dalam Operasi Cempaka Krakatau 2023,
PS. Panit 2 reskrim Polsek Pesisir Tengah, Bripka Feri Julianda HS, PS. Panit Propam Bripka Topik Hidayat, PS. Panit 2 Sabhara Aiptu Zahroni, KaSPK 3 Bripka Sunadi, PS. Panit Intelkam, Aipda Frengky Sagita, Aiptu Teguh Rahayu dan Brigpol Andika Pratama. (Lekat H)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.