Pilkada Pesibar, Partai NasDem Beri Rekomendasi Septi-Ade

KIPRAH.CO.ID, PESISIR BARAT- Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Nasdem secara resmi memberikan rekomendasi kepada pasangan, Septi Heri Agusnaeni dan Ade Abdul Rochim, sebagai calon bupati dan wakil bupati Pesisir Barat periode 2024-2029.

Rekomendasi itu ditandatangani, Prananda Surya Paloh yang menjabat sebagai Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPP Partai Nasdem dan Sekretaris Bappilu Wiily Aditya di Jakarta, 30 Juli 2024.

Surat rekomendasi dengan nomor 416-SI/RP/ BPP- Nasdem/ VII/2024, ditujukan kepada Ketua Nasdem Provinsi Lampung, dan ditembuskan kepada Ketua Umum Partai Nasdem, Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Pesisir Barat, Septi Heri Agusnaeni dan Ade Abdul Rochim.

Dengan mendapatkan rekomendasi dari Partai Nasdem, pasangan Septi dan Ade telah memperoleh dua rekomendasi. Pertama datang dari Gerindra, rekomendasi diserahkan di Kantor DPD Partai Nasdem Pesisir Barat, Senin 22 Juli 2024, dan rekomendasi kedua datang dari Partai Nasdem.

Penyerahan rekomendasi dari Partai Nasdem dilakukan di Nasdem Tower Jakarta, Rabu 31 Juli 2024. (Lekat/Gus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.