Tak Berkategori  

Pilkades Pampangan, Nuansa Tegang Tapi Tertib Aman dan Lancar

KIPRAH.CO.ID– Perhelatan Pilkades serentak pada 80 desa dari 11 kecamatan di Kabupaten Pesawaran resmi dimulai. Salah satunya Desa Pampangan, Kecamatan Gedong Tataan, Senin (21/10/2019).

Calon Kades Pampangan, Iwan Marzuli
Acara yang digelar di Balai Desa Pampangan itu, mulai dihelat pukul 07.00 Wib pagi. Diikuti dua calon yakni nomor urut 01 Iwan Marzuki, dan nomor urut 02 Indra Askari.

Calon Kades Pampangan, Indra Askari
Ketua Panitia Pilkades, M. Sulamuddin mengatakan Pilkades tahun ini terasa sangat spesial karena calon hanya dua orang, dengan jumlah Daftar Mata Pilih (DPT) sebanyak 1.576 mata pilih. Nuansa politik terasa hangat, masyarakat yang hadir saat melakukan pencoblosan memasuki bilik suara dengan raut wajah tegang.

Meski begitu, ia yakin acara ini dapat selesai dengan tertib, aman dan lancar. Karena panitia pelaksana terdiri dari orang-orang yang profesional.

Hal senada dikatakan Pj Kepala Desa Pampangan, Nurul Apla. Menurutnya, meskipun suasana agak terasa tegang, namun dirinya yakin dapat berjalan lancar. “Panitia dibantu dengan adanya dari pihak kepolisian, Koramil, serta Satuan Polisi Pamong Praja (Pol PP), yang selalu mengawal dari tahapan awal hingga selesainya acara,” jelasnya. (YD)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *