Rekrutmen PPS KPUD Kaur Masuk Tahap Wawancara

KIPRAH.CO.ID, Kaur Bengkulu– Komisi Pemilihan Umum Daerah Kaur (KPUD) melaksanakan tahapan seleksi administrasi, tertulis dan wawancara, sebagai proses tahapan dalam rekrutmen untuk menetapkan Panitia Pemungutan Suara di tingkat desa dan kelurahan (PPS) di kantor KPUD komplek perkantoran Padang Kempas Bintuhan, Kamis (23/05/2024).

Kepala Divisi Data KPUD Kabupaten Kaur, Didi Iswandi mengatakan proses seleksi telah memasuki hari ketiga, tes wawancara. “Jadwal sudah disampaikan sebelum seleksi dimulai,” ujarnya.

Adapun teknis pelaksanaan, kata dia, pihaknya membagi jadwal dalam sehari untuk lima kecamatan. Termasuk adanya pengaturan waktu wawancara. Sehingga diharapkan dapat mengantisipasi pembludakan peserta.

“Selesai tahapan wawancara ini, nanti tanggal 25 Mei masuk pada penetapan, dilanjutkan pada 26 besoknya kita langsung laksanakan pelantikan,” tutupnya. (Red/Abun/Togi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.