Tak Berkategori  

Hamartoni Ingatkan Pentingnya Dokumen Terintegrasi

KIPRAHRAKYAT.COM– Pj. Sekretaris Daerah Provinsi Lampung, Hamartoni Ahadis mengingatkan pentingnya perencanaan yang terdokumentasi secara integratif, baik di daerah kabupaten/kota, provinsi, maupun nasional.

Demikian disampaikan pada saat membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Sub Sektor Dinas Tanaman Pangan dan Holtikultura Provinsi Lampung di Ruang Rapat Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP), Rajabasa, Selasa (3/4/2018).

Menurut Hamartoni, hal itu merujuk pada UU No 25 tahun 2004 tentang sistem perencanaan pembangunan nasional. “Dengan terintegrasinya suatu dokumen maka tidak akan ada celah satu kabupaten yang melaksanakan secara parsial dengan provinsi. Berbagai penyimpangan dokumen tentu akan ada sanksinya. Untuk itu, kami selalu mengingatkan setiap pihak untuk melakukan pencatatan ulang dokumen, sehingga akan menjadi terintegrasi,” jelas Hamartoni.

Hamartoni juga menjelaskan pertanian adalah suatu urusan wajib, dan bukanlah suatu urusan pilihan. “Lampung memiliki potensi besar dibidang pertanian, perkebunan dan peternakan. Untuk itu pertanian haruslah menjadi suatu prioritas dan harus dilakukan dengan perencanaan yang terintegrasi,” jelasnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.