Tak Berkategori  

Kemenpar Optimistis Wisata Lampung Masuk Top Ten Event Nasional

KIPRAH.CO.ID– Kementerian Pariwisata Republik Indonesia optimistis pariwisata Lampung akan masuk 10 besar event pariwisata nasional, bahkan “The best destination and event in the world.”
Alasannya, destinasi wisata Lampung cukup banyak dan keindahannya tak diragukan. Hal itu ditambah dengan banyaknya event pariwisata Lampung, seperti event Lampung Krakatau Festival.

“Lampung sudah menjadi salah satu destinasi utama di Indonesia, dan Lampung memiliki banyak destinasi wisata yang dapat dijadikan sebagai event Nasional, bahkan Top Ten Event Nasional. Lebih dari itu, dengan bersinerginya seluruh jajaran Pemerintah Daerah Lampung, pelaku usaha, masyarakat dan pihak terkait lainnya, maka diyakini Lampung akan masuk dalam the best destination and event in the world,” ujar Sekretaris Deputi Bidang Pengembangan Industri dan Kelembagaan Kementerian Pariwisata RI, Dra. Riwud Mujirahayu saat memberikan sambutan pada acara parade Budaya Lampung Culture & Tapis Carnival dalam rangka Lampung Krakatau Festival Ke-XXVIII, di Lapangan Saburai, Enggal, Bandarlampung, Minggu (26/8/2018).

Riwud Mujirahayu menjelaskan Kementerian Pariwisata RI menargetkan di tahun 2018, kunjungan pariwisata mencapai 17 juta wisatawan mancanegara (wisman) dan 270 juta wisatawan nusantara (wisnus). Dan diharapkan di tahun 2019, mampu mencapai 20 juta wisatawan mancanegara dan 275 juta wisatawan nusantara.

“Lampung merupakan salah satu support kunjungan pariwisata yang ada di Indonesia. Dan diharapkan melalui Lampung Krakatau Festival mampu berkontribusi dalam memberikan sumbangan kunjungan wisman dan wisnus, khususnya di Lampung tercinta,” jelas Mujirahayu.

Ia menjelaskan pengembangan pariwisata di Lampung akan mencapai puncaknya, apabila menerapkan dan mempersatukan pentahelic abcgm (akademisi, bisnis, comunity, gooverment dan media) guna meningkatkan pariwisata Lampung. Serta dengan meningkatkan unsur 3A yaitu aksesbilitas, amenitas dan atraksi.

“Dengan menerapkan, mempersatukan dan meningkatkan unsur tersebut, maka diyakini pariwisata Lampung akan semakin meningkat. Dan diharapkan mampu masuk dalam top ten event Nasional, bahkan menjadi the best destination and event in the world,” harap Mujirahayu. “Dan harapannya melalui Lampung Krakatau Festival mampu menjadi salah satu tonggak untuk memperkenalkan Lampung ke dunia,” timpalnya.

Saat membuka parade Budaya Lampung Culture & Tapis Carnival, Gubernur Lampung Muhammad Ridho Ficardo menyampaikan atas nama Pemerintah Provinsi Lampung mengucapkan terimakasih kepada seluruh partisipan dan masyarakat yang telah berpartisipasi dan turut menyukseskan acara ini.

“Parade Budaya Lampung Culture & Tapis Carnival merupakan acara puncak dari Lampung Krakatau Festival Ke-XXVIII. Semoga event besar yang menampilkan parade budaya, kesenian dan promosi budaya, serta event aktraktif lainnya dengan iconnya tersendiri mampu menjadi bagian event pariwisata nasional yang mampu mengungkit pariwisata Lampung,” jelas Gubernur Ridho.

Lebih dari itu, dengan keberagaman masyarakat dan posisi strategis Lampung, Gubernur Ridho menjelaskan masih ada sekitar 50% potensi yang mampu meningkatkan pariwisata Lampung.

“Terlebih dengan akan beroperasinya Jalan tol trans sumatera, dermaga eksekutif, dan Bandara Internasional Raden Intan. Sangat dimungkinkan kawasan ekonomi pariwisata 100% meningkat. Dan semua itu bergantung dari kita semua untuk bersama membangkitkan sektor pariwisata, dan membangun sektor lainnya,” jelasnya.

Lebih dari itu, ketika menpar membicarakan new bali, Gubernur Ridho menjelaskan bahwa Lampung sudah bergerak kearah sana secara alami, serta dengan mendorong percepatan agar terbangun wilayah wisata terpadu untuk seluruh lapisan masyarakat.

“Untuk itu, kepada seluruh Pemerintah Daerah Lampung, pelaku usaha, masyarakat dan pihak terkait lainnya dapat bersama melestarikan dan menjaga event Lampung Krakatau Festival serta event lainnya. Sehingga, selain menjadi salah satu dalam 100 event Nasional Kemenpar, juga dapat menjadi bagian yang diunggulkan untuk menarik para wisman dan wisnus ke Provinsi Lampung,” harap Gubernur Ridho. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.