Tak Berkategori  

Masyarakat Pesibar Rasakan Langsung Manfaat Kegiatan Mobile Clinic

KIPRAH.CO.ID– Pelaksanaan kegiatan Mobile Clinic yang merupakan kerja sama Dinas Kesehatan Kabupaten Pesisir Barat dengan Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, sebagai wujud usaha peningkatan derajat kesehatan masyarakat, berjalan dengan baik dan dinilai sangat membantu masyarakat.

Kegiatan di atas dilaksanakan selama tiga hari dimulai dari 28 sampai 30 Agustus 2018, di pusatkan pada UPT Puskesmas Biha Kecamatan Pesisir Selatan. Rincian kegiatan yaitu dimulai dengan Screning pada 29 Agustus 2018, Pelayanan/tindakan 30 Agustus 2018, serta Observasi pasca tindakan pada 31 Agustus 2018.

Pada kegiatan Mobile Clinic kali ini, diterjunkan beberapa dokter spesialis antara lain, spesialis anak, spesialis kandungan, spesialis bedah, dan spesialis penyakit dalam.

Kamis (30/8/2018) di sekretariat Pemkab, Plt Kepala Dinas Kesehatan Pesisir Barat Tedi Zadmiko SKM MM didampingi Kepala UPT Puskesmas Biha Rully Hanafi, Amd Kep menjelaskan, bahwa kegiatan Mobile Clinic kali ini telah melakukan pelayanan terhadap 100 pasien dengan rincian 12 pasien ditangani oleh spesialis anak, 38 pasien ditangani spesialis kandungan, 20 Pasien ditangani spesialis bedah, dan 30 pasien ditangani spesialis penyakit dalam. (R Gustian)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.